Malam Ini, Sirfefa Dilantik Jadi Ketua DPRD

MERAUKE-  Anggota  DPRD  Kabupaten Merauke FX Sirfefa, SIP, dari Fraksi Gerindra, akan dilantik  sebagai Ketua DPRD Kabupaten Merauke, malam ini, Kamis (27/4). Pelantikan   ini FX Sirfefa yang  masih menjabat sebagai Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Merauke  itu setelah Gubernur Papua Lukas Enembe menerbitkan Surat Keputusan (SK) tentang pemberhentian almarhum Kanisia Mekiuw, SH dan pelantikan  FX Sirfefa, SIP sebagai Ketua Pengganti Antar Waktu (PAW) DPRD  Kabupaten Merauke. ‘’Besok malam akan digelar    pelantikan  saudara FX Sirfefa sebagai Ketua DPRD Kabupaten Merauke periode 2014-2019,’’ kata  Wakil Ketua  II DPRD Kabupaten Merauke Ir. Drs Benjamin Latumahina, kepada wartawan ditemui di  ruang kerjanya, Rabu (26/4).
Menurut  Benjamin Latumahina, pelantikan  FX Sirfefa sebagai Ketua DPRD Merauke  yang digelar malam hari  itu dikarenakan pada pagi harinya masih ada rapat kerja DPRD Merauke. ‘’Sehingga Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Merauke memutuskan dan menetapkan  pelantikan  digelar malam hari,’’ terangnya. Sumpah janji pelantikan  akan dilakukan Ketua Pengadilan Negeri Merauke mewakili gubernur  Papua. 
Meski telah diagendakan DPRD Merauke, namun rencana tersebut dibawah bayang-bayang  penundaan. Sebab, dari 30 anggota DPRD Kabupaten Merauke , satu diantaranya  masih berhalangan  hadir sehubungan dengan meninggalnya almarhum Kanisia Mekiuw dari Partai Gerindra yang sampai sekarang belum diganti. Selain itu, sebanyak 9 anggota  DPRD Merauke lainnya izin keluar daerah. ‘’Ada 9  anggota DPRD Merauke yang resmi  menyatakan izin keluar daerah. Sehingga   yang masih  ada 20 orang. Mudah-mudahan  seluruh anggota DPRD Merauke yang ada  ini  bisa hadir dan tidak berhalangan,’’ harap  Benjamin Latumahina. Sebab, lanjut  dia, untuk bisa  menggelar  pelantikan tersebut sesuai tata tertib DPRD Merauke jumlah anggota dewan yang hadir harus memenuhi kuorum. ‘’Ya,     yang hadir minimal  50 persen tambah 1 atau sebanyak 16  anggota Dewan,’’ tandasnya. 

Selain dibawah baying-bayang tersebut, pelantikan ini bakal tak dihadiri  orang nomor satu di Merauke tersebut. Sebab, Rabu kemarin, bupati  Merauke  kembali melakukan perjalanan dinas keluar Merauke menuju Jakarta. (ulo)  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Letkol Heri Krisdianto: Proxiwor Musuh Bersama

Dua Bahasa Lokal di Merauke Terancam Punah

Ribuan SIM C yang Belum Dicetak